Contoh Skripsi Sosiologi/ Example Scription of Sosiology FOR SENIOR HIGH SCHOOL SOSIOLOGY

(sumber: Dibuat oleh pemilik blog/ (Source: Created by the owner of the blog))

Pengaruh Acara Televisi “Hitam Putih” terhadap Motivasi Belajar Siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo









DIMAS ERDA WIDYA MARTA (04)

 (12)

KELAS XII IPS 3
SMA NEGERI 1 PONOROGO
Jalan Budi Utomo No. 1 Ponorogo

____________ (halaman cover)

BAB I
PENDAHULUAN
A) Latar Belakang
            Globalisasi sudah mempengaruhi seluruh aspek kehidupan bangsa di dunia, sehingga globalisasi juga mempengaruhi sikap dan pola pikir individu yang ingin terus maju. Globalisasi telah memasuki berbagai cara. Salah satunya media informasi seperti acara televisi. Televisi di Indonesia terus mengalami perkembangan. Acara televisi itu saling menawarkan acara-acara yang menarik salah satunya talkshow.
Acara talkshow yang disiarkan oleh televisi di Indonesia, saat ini semakin menjamur.  Dalam talkshow ini, peran penting pembawa acara untuk memperlancar program acara tersebut. Selain itu, pembawa acara dituntut untuk memiliki penampilan yang penampilan yang menarik, intelektual atau menjadi daya tarik dalam acara tersebut. Tayangan talkshow saat ini telah terdapat variasinya seperti inspiratif atau lelucon. Salah satu acara talkshow adalah Hitam Putih yang ditayangkan di Trans 7 yang di pandu oleh Deddy Cobuzer sejak 9 Desember 2010. Acara Hitam Putih ini ditayangkan selama enam puluh menit pada pukul 18.00 WIB.
Dalam talk show Hitam Putih ini, bintang tamunya adalah mayoritas adalah selebriti. Di dalam talkshow ini, pertanyaan yang dilontarkan bersifat sinis dan menyudutkan para bintang tamu sehingga acara ini dapat menjadi talkshow yang inspiratif. Berdasarkan hal itu, talkshow Hitam Putih yang inspiratif dapat memberikan hal positif dalam mendorong motivasi masyarakat. Di dalam acara Hitam Putih ini, kita dapat menyaksikan cerita para bintang tamu yang penuh inspiratif. Para bintang tamu menceritakan jejak kehidupannya yang sukses yang sebenarnya berawal dari perjuangan yang keras. Para bitang tamu menceritakan kepribadian dengan tanpa di dasari. Selain itu, kemahiran Deddy Cobuzer ikut menampilkan di sela acara ini. Sehingga dalam acara Hitam Putih ini, masyarakat tertarik untuk melihat acara ini, terutama pada remaja yang saat ini memerlukan sosok atau figur yang dapat dijadikan contoh dan pengalaman untuk masa depannya.
 Siswa yang melihat acara yang baik mungkin juga mendorong motivasi belajar siswa, sebaliknya apabila siswa yang melihat acara yang tidak baik mngkin kurang baik dapat menurunkan kualitas belajar siswa. Dari pernyataan di atas, peneliti akan meneliti “Pengaruh Acara Televisi “Hitam Putih” terhadap Motivasi Belajar Siswa di Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo”.

B) Rumusan Masalah
  1) Mengapa acara televisi “Hitam Putih” yang paling menarik bagi siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo?
  2) Adakah siswa kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo kerap memberikan prioritas untuk melihat acara televisi “Hitam Putih”daripada belajar di saat jam belajar?
  3) Adakah sikap siswa kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo terhadap acara televisi “Hitam Putih” tersebut?
  4) Adakah pengaruh acara televisi “Hitam Putih” terhadap motivasi belajar siswa?

C) Tujuan Penelitian
  1) Untuk mengetahui hubungan alasan acara televisi “Hitam Putih” yang menarik bagi siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo.
  2) Untuk mengetahui hubungan prioritas siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo di saat jam belajar.
  3) Untuk mengetahui hubungan sikap siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo terhadap acara televisi “Hitam Putih”.
  4) Pengaruh hubungan acara televisi “Hitam Putih” terhadap motivasi belajar siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo.

D) Manfaat Penelitian
  1) Secara Teoritis
            Penelitian ini diharapkan dapat memberikan gambaran kondisi dan pengaruh acara televisi “Hitam Putih” pada siswa kelas XII IPS SMA Negeri 1 Ponorogo

2) Secara Praktis
            Penelitian ini untuk mengetahui keterkaitan siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo terhadap acara Televisi “Hitam Putih”.















Bab II
Tinjauan Pustaka, Kerangka Pikir, dan Hipotesis

Acara Hitam Putih Trans 7
            Televisi merupakan salah satu sumber hiburan. Sekarang ini stasiun televisi di Indonesia cenderung memiliki format tayangan yang sama. Kecenderungan stasiun televisi melakukan perkembangan menguasai khalayak tersebut. Pada puncaknya justru menghasilkan keseragaman. Menurut Prof. dr. R. Mar’at dari Universitas Padjajaran, acara televisi pada umumnya mempengaruhi sikap, pandangan, persepsi dan perasaan para penonton.
            Dalam acara talk show tentu memerlukan pembawa acara. Jika tidak ada pembawa acara maka suatu acara tidak akan berjalan dengan baik dan maksimal. Peran pembawa acara tentu sangat penting untuk kelancaran program. Seorang pembawa acara dan mengisi acara tertentu di tuntut memiliki penampilan yang baik, intelektual yang tinggi dan sebagainya. Bahkan seorang pembawa acara itu dapat menjadi daya tarik dari program tersebut. Profesi yang dipandang sebagai  profesi yang glamour ini juga akhir-akhir ini menjadi suatu yang menarik untuk dibicarakan di samping dengan penghasilan yang diperoleh oleh seorang pembawa acara yang tinggi.
            Tayangan talk show saat ini sedang menjamur di televisi tanah air. Temanya lucu-lucu hingga menginspirasi. Diantara tayangan talk show salah satunya Hitam Putih yang ditayangkan di Trans 7. Acara yang di pandu mentalistternama Deddy Corbuzer itu menyuguhkan sesuatu yang berbeda.
            Dalam talk show yang tayang di Trans 7 tersebut, bintang  tamu yang hadir tidak jauh berbeda dengan bintang tamu di acara lain. Mayoritas selebriti. Bedanya, pertanyaan dan style sang host dalam membawakan acara. Pertanyaan yang cenderung dilontarkan sinis dan menyudukan. Sering para bintang tamu di buat kesal hingga bingung dalam menjawab.
            Menurut Deddy Corbuzer, Hitam Putih justru menyuguhkan hal-hal yang sebenarnya ingin di lihat dan di dengar oleh masyarakat. “Kami bukan sekedar talk show yang bertanya apa dan gimana keluarga. Kalau begitu, pasti jawabannya baik kan. Bukan itu hal yang mau didengar oleh penonton. Saya Tanya di luar hal itu yang sebenarnya ingin ditanyakan penonton,”. Deddy Corbuzer tersebut mengungkapkan, ia mengungkapkan hal-hal yang menjadi stereotype masyarakat.
            Question Of Life yang di bawakan oleh artis sekaligus Pesulap, Dedy Corbuzer dalam acara Tv milik Trans Corp, Trans 7 yang meminta tamu artianya untuk memilih jawaban yang tepat dengan singkat dan sesuai dengan pilihan apa yang akan dipilih oleh penjawab. Pertanyaan Pertanyaan yang rata-rata membingungkan lantaran harus memilih pilihan salah satu anggota keluarga atau seseorang yang mungkin kedua atau lebih orang tersebut telah bermakna dan sama-sama berarti bagi penjawabnya. Terdapat pilihan hidup dimana harus memilih sesuatu yang negatif yang mungkin jelas-jelas akan terjadi suatu saat pada setiap orang , seperti ”Mati Tua, atau Mati Kaya ?” Jelas seperti itu adalah hal yang membingungkan, bila memilih salah satunya. Itulah sebenarnya makna dari Question of Life, Secara tidak langsung seseorang yang disuruh menjawab apa yang akan terjadi pada kehidupannya , apabila di ibaratkan sesuatu utu akan terjadi pada suatu hari. Belajar memilih tujuan hidup adalah inti sari dari sekmen Question of Life acara Hitam Putih Trans 7. Di dalam membawakan acara, Dedi diiringi oleh Anung, yakni seorang pemain keyboard dan seorang lagi sebagai beatbox berkulit hitam.
Pada awalnya, bintang tamu yang hadir adalah bintang tamu yang biasa saja. Dalam artian bintang tamu tersebut punya peran besar (bahkan legendaris) di dunia hiburan, akan tetapi mereka luput dari agenda setting media yang terjadi belakangan. Itu artinya Hitam Putih kurang mengikuti aktualitas pemberitaan. Kini Hitam Putih mulai berani berbeda. Ia berani mengikuti agenda setting media. Seperti contohnya, media terakhir kali tengah ramai memberitakan tutup usianya aktris, model, dan anggota DPR, Adjie Massaid. Kala waktunya dirasa tepat, maka Hitam Putih berhasil menampilkan episode berjudul “Tribute to Adjie Massaid”.
         Hitam Putih kini tengah berbahagia karena menjadi nominator dalam Panasonic Gobel Award 2011 dalam dua kategori. Selain bangga, paling tidak hal ini dapat memotivasi seluruh bagian dalam Hitam Putih untuk semakin berkarya dan memperbaiki apa yang perlu dikembangkan dalam program acara tersebut.

Sejak awal kehadirannya, acara ini telah membuat penonton terkesima akan konsepnya. Tak mengherankan jika program ini mendapatkan nominasi dalam penghargaan Panasonic Gobel Award 2011 kategori talk show hiburan. Selain itu Dedy Corbuzier juga menjadi nominator presenter talk show. Semua ini karena kepiawaian Dedy sebagai pembawa acara, konsep acara yang baru, serta keberhasilan kru yang mampu bekerja di belakang layar dengan baik.
Tentu saja program talkshow ini populer. Kita dapat mengetahui kepopuleran itu dari jumlah pengikutnya di jejaring sosial resmi milik Hitam Putih. Jumlah pengikut jejaring sosial Hitam Putih dapat dikatakan banyak untuk ukuran program yang belum berusia satu tahun. Pada Facebook, pengikut Hitam Putih terhitung sebanyak 2794, sedangkan Twitter mencapai 59.593.
Meskipun rating program acara ini tinggi, sayangnya belum didapatkan data statistik yang jelas mengenai rating Hitam Putih dari website AC Nielsen.

Motivasi
            Motivasi adalah segala daya dan dorongan untuk melakukan sesuatu. Nasution (1995:73) menyatakan, motivasi adalah segala daya yang mendorong seseorang untuk melakukan sesuatu. Sedangkan Sardiman (1992:77) mengatakan bahwa motivasi adalah menggerakkan siswa untuk melakukan sesuatu atau ingin melakukan sesuatu.
Faktor dari luar yang mempengaruhi motivasi
a) Lingkungan sekolah.
b) Lingkungan keluarga.
Kiat-kiat menjadi motivasi.
a) Aktif.
b) Rajin belajar.
3) Kreatif.
4) Sopan terhadap guru dan teman.
5) Menyelesaikan tugas yang diberikan.
6) Selalu mencoba hal baru yang positif.
Faktor motivasi belajar
1) Motivasi belajar berasal dari internal
            Motivasi belajar berasal dari internal adalah factor internal yakni karena kesadaran dalam diri sendiri.
2) Motivasi belajar dari factor eksternal
            Motivasi belajar dari factor eksternal yang berupa rangsangan dari orang lain atau lingkungan sekitarnya yang mempengaruhi psikologis seseorang.

1) Kerangka Pikir
            Secara teoritis dikatakan bahwa ada pengaruh antara motivasi siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo terhadap acara televisi Hitam Putih. Secara sederhana dapat terlihat bahwa siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo kerap melihat acara televisi Hitam Putih. Keterbatasan siswa dan semangat dalam memenuhi motivasinya karena ada inspirasi di miliki acara Hitam Putih maka siswa cenderung terdorong untuk bersemangat dalam meningkatkan motivasinya dalam pendidikan.
            Dalam penelitian ini diidentifikasi pengaruh antara acara televisi Hitam Putih dengan tingkat motivasi siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo, sebagaimana tergambar dalam skema di bawah ini.



2) Hipotesis
            Berdasarkan pemaparan di atas maka dapat dirumuskan hipotesis bahwa ada pengaruh antara acara televisi Hitam Putih terhadap motivasi siswa kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo.

D) Metode Penelitian

1. Populasi dan Sampel
   a) Populasi
            Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas: obyek/ subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang diterapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian di tarik kesimpulan. Jadi populasi bukan hanya orang tetapi juga obyek dan benda yang ada di sekitar kita (Sugiyono, 2009:80).
            Dalam penelitian ini yang menjadi populasi adalah seluruh siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo yang berjumlah 24, yang terdiri dari 12 laki-laki dan 12 perempuan.
  b) Sampel
            sampel adalah bagian dari pupulasi dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut (Sugiyono, 2009:81). Dalam penelitian ini teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling. Teknik ini digunakan karena peneliti menganggap populasi dalam peneleitian ini adalah homogen yaitu keseluruhan populasi siswa.

2. Variabel Penelitian

Sugiyono (2009:38): variable penelitian pada dasarnya adalah segala sesuatu yang berbentuk apa saja yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari sehingga diperoleh informasi tentang hal tersebut kemudian ditarik kesimpulan. Karlinger (1973): variable adalah konstruk atau sifat yang akan dipelajari. Hatch dan Farhady (1981) dalam Sugiyono (2009:38) mendefinisikan variabel sebagai atribut seseorang, atau subjek, yang mempunyai “variasi” antara satu orang dengan yang lain atau satu objek dengan objek yang lain.
Dalam penelitian ini terdapat 2 (dua) variabel yaitu:
a.         Variabel Independen
Dalam penelitian ini variabel independen (variabel bebas) adalah acara televisi Hitam Putih yaitu:
b.        Variabel Dependen
Dalam penelitian ini yang menjadi variabel dependen (variabel terikat) adalah motivasi akademik Siswa yaitu angket siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo.

3.        Instrumen Penelitian
Menurut Suharsimi Arikunto (2000:134), instrumen pengumpulan data adalah alat bantu yang dipilih dan digunakan oleh peneliti dalam kegiatannya mengumpulkan agar kegiatan tersebut menjadi sistematis dan dipermudah olehnya.Ibnu Hadjar (1996:160) berpendapat bahwa instrumen merupakan alat ukur yang digunakan untuk mendapatkan informasi kuantitatif tentang variasi karakteristik variabel secara objektif. Instrumen penelitian adalah suatu alat yang digunakan mengukur fenomena alam maupun sosial yang diamati. Secara spesifik semua fenomena ini disebut variabel penelitian (Sugiyono, 2009:202).

4.        Teknik Pengumpulan Data
Dalam penelitian ini metode pengumpulan data yang dipakai adalah metode angket. Angket digunakan untuk mengetahui pengaruh acara Hitam Putih terhadap motivasi belajar Siswa Kelas XII IPS 3 SMA Negeri 1 Poorogo.

5.        Teknik Analisis Data
Dalam penelitian ini teknik analisis data yang dipakai adalah deskriptif kuantitatif untuk memberikan deskriptif atau gambaran data yang diperoleh. Untuk analisis data ini dilakukan pengumpulan data dengan menentukan skor responden sesuai penskoran yang ditentukan. Selanjutnya menjumlahkan skor tersebut. Untuk menentukan skor (deskriptif kuantitatif) digunakan rumus:m

Keterangan: koefisien/ derajat hubungan antara variable X dan variable Y

X= variabel bebas (Acara Hitam Putih)
Y= variabel terikat (Motivasi Belajar Siswa Kelas XII IPS 3 SMAN 1 Ponorogo)

Dalam penelitian ini ada dua instrumen yang digunakan yaitu:
a.         Instrumen yang digunakan untuk mengukur pengaruh acara Hitam Putih.
b.        Instrumen yang digunakan untuk mengukur motivasi belajar siswa XII IPS 3 SMA Negeri 1 Ponorogo.



Data yang diperoleh dari angket dianalisis melalui tahapan yaitu:
a.         Mengelompokkan data sesuai dengan jenisnya.
b.         Membuat tabulasi data.
c.         Data yang telah ditabulasikan, diolah dalam bentuk komputerisasi.
Arikunto dalam Maftukhah (2007), untuk mempermudah analisis data dari angket yang bertingkat maka perlu diketahui skor yang diperoleh responden dari hasil angket yang diisi. Untuk itu perlu ditentukan kriteria penskoran sebagai berikut:
a.         Untuk alternatif jawaban a diberi skor 4
b.        Untuk alternatif jawaban b diberi skor 3
c.         Untuk alternatif jawaban c diberi skor 2
d.        Untuk alternatif jawaban diberi skor 1


Indikator
Definisi Operasional
Indikator
No. Soal
Acara Hitam Putih adalah acara talkshow yang ditayangkan di Trans 7 pada pukul 18.00 WIB selama 60 menit dengan pembawa acara yakni Deddy Cobuzer sejak 9 Desember 2010. Bintang tamu umumnya adalah selebriti, dalam acara ini bintang tamu memaparkan kepribadian secara detail dengan tidak sadar. Selain itu, kemahiran Deddy Cobuzer juga di lakukan di dalam segmen talkshow ini.
Inspiratif

Menjadi peka terhadap sesama

Memberi informasi dan pengetahuan





Motivasi adalah segala daya dan dorongan untuk melakukan sesuatu. Nasution (1995:73) menyatakan, motivasi adalah segala daya yang mendorong seseorang untuk melakukan sesuatu. Sedangkan Sardiman (1992:77) mengatakan bahwa motivasi adalah menggerakkan siswa untuk melakukan sesuatu atau ingin melakukan sesuatu
Percaya diri

Tekun

Menyukai hal-hal yang baru

Berusaha mencapai prestasi

Ulet
















.