TINJAUAN PUSTAKA
A. Definisi Narkoba dan Golongan/ Jenis Narkoba Sebagai Zat terlarang.
Narkoba adalah zat kimia yang dapat mengubah keadaan psikologi seperti perasaan, pikiran, suasana hati, serta perilaku jika masuk kedalam tubuh manusia baik dengan cara dimakan, diminum, dihirup, suntikan, intravena, dll.
Narkoba dapat digolongkan menjadi 3 golongan yaitu :
1. Narkotika, untuk menurunkan kesadaran atau rasa.
2. Psikotropika, mempengaruhi psikis dari pengaruh selektif sususnan saraf pusat otak.
3. Obat atau zat berbahaya.
B. Tanda-tanda sederhana yang dapat dikenali jika kecanduan narkoba.
1. Perubahan perangai atau perilaku seperti : yang biasanya periang tiba-tiba menjadi pemurung, mudah tersinggung dan cepat marah tanpa alasan yang jelas.
2. Sering menguap dan mengantuk, malas, melamun, dan tidak memperdulikan kebersihan atau penampilan diri.
3. Menjadi tidak disiplin, atau sering kabur, baik dirumah maupun disekolah.
4. Nilai rapor atau prestasi lainnya turun.
5. bersembunyi di tempat gelap atau sepi agar tidak terlihat orang.
6. Lebih memilih bergaul dengan orang-orang tertentu saja yang mempunyai ciri-ciri seperti tanda-tanda diatas.
7. Mencuri apa saja milik orang tua atau saudara untuk membeli minuman atau obat-obatan terlarang.
8. Sering cemas, mudah stress atau gelisah, sukar tidur.
9. Pelupa, seperti orang bego atau pikun.
10. Mata merah seperti mengantuk terus atau memakai kecamata hitam.
Apabila kita atau teman kita menggunakan secara terus menerus selama satu bulan atau lebih maka akan menjurus pada gejala :
1. Malas makan, sehingga fisik lemah dan kekurangan gizi.
2. Hidup jorok, sehingga terkena ekzim, penyakit kelamin, lebih lanjut paru-paru, hepatitis.
3. Sering sakit kepala mual-mual, muntah, murus-murus dan sulit tidur.
4. Gangguan otot jantung dan TD tinggi.
5. G3 gerak dan keseimbangan tubuh.
6. Lambat kerja, ceroboh kerja, sering tegang dan gelisah.
7. Hilang kepercayaan diri, apatis, penghayal, penuh curiga.
8. Cenderung menyakiti diri bahkan bunuh diri.
Menggunakan narkoba dapat berakibat buruk bagi kelangsungan hidup kita dan keturunan kita, diantaranya:
1. Pola hidup yang jorok dan merupakan norma susila, sering mengakibatkan tertular penyakit kelamin (PMS, HIV/AIDS) yang menularkan kepada pasangan dan dapat pula secara langsung menular pada bayi yang dikandung atau bayi lahir cacat.
2. Wanita-wanita pemakai mempunyai sikap hidup yang malas dan kekurangan gizi sehingga mengakibatkan bayi dalam kandungan gugur, berat rendah atau cacat.
C. Pencegahan.
Pencegahan adalah suatu bagian dari proses menyeluruh dengan target masyarakat secara meluas agar mampu mengurangi berbagai peristiwa yang diakibatkan oleh penyalah gunaan narkotika dan zat adektif. Menawarkan kepada masyarakat untuk menghindari masalah narkotika dan zat adiktif sebelum mereka menggunakan, memberikan harapan kepada kelompok masyarakat tertentu melalui kegiatan/ latihan untuk mengarahkan kepembiasaan tingkah laku yang sehat.
Cara pencegahannya yaitu :
1. Beri anak tanggung jawab, anak-anak akan merasa berarti dan bernilai untuk keluarga dan masyarakat.
2. Support, berikan support ketika membutuhkan.
3. Peduli, tunjukkan bahwa anak anda begitu berarti buat anda.
4. Paparkan bukan perintahkan, paparkan perasaan anda tentang nilai-nilai dan latar belakang yang berhubungan dengan nilai-nilai dan alasan-alasan sehingga anda memutuskan dan menerima nilai-nilai tersebut.
5. Sediakan waktu, lakukan kegiatan yang menyenangkan perasaan anak.
6. Jangan memojokkan, Diskusikan atau komentari suatu persoalan tanpa memojokkan atau menghubungkan dengan karakter anak.
7. Pujian meningkatkan harga diri, jangan pelit untuk memuji atau mengungkapkan terima kasih.
BAB III
KONSEP PENYULUHAN
A. Diagnosa Edukatif
Adanya perilaku dari kalangan pemuda atau remaja sendiri yang dapat membantu dalam penyebaran dalam narkotika dapat menyebabkan banyaknya korban yang dapat kecanduan. Penyebaran tersebut dapat dilakukan secara langsung ataupun tidak langsung. Dan para remaja banyak yang menjadi korbannya dan begitupun pada para sekolah, karena narkotika itu ada yang cara mengkomsumsinya dengan cara dimakan, diminum, dihirup, suntikan, IV, dll. Padahal semua yang kecanduan obat-obat terlarang tidak mengetahui betapa ruginya bila sudah kecanduan karena obat tersebut dapat merusak organ-organ tubuh kita sendiri dan mempunyai banyak kerugian dibandingkan dengan keuntungannya.
B. Sasaran Penyuluhan.
Tingkat kes. Pada penderita kecanduan narkotika sangat meprihatinkan karena program pengobatan Detoxifikasi secara Cuma-Cuma pada penderita ketergantungan narkotika yang berasal dari keluarga yang tidak mampu bertekat untuk keluar dari cengkraman narkoba, jadi program penyuluhan ini disampaikan kepada anak-anak,remaja baik SD, SMP, SMU,Universitas maupun masyarakat umum tentang bahaya narkoba.
C. Tujuan Penyuluhan.
Agar generasi muda ditanah air bisa memahami betapa mengerikan dan berbahayanya akibat penyalah gunaan narkotika dan obat-obat terlarang lainnya.
Untuk mengajak generasi mudah di Tanah Air pada khususya, dan masyarakat Indonesia pada umumnya, agar sedini mungkin menjauhi atau menghindari segala hal yang berbau narkoba.
Berikan informasi dan solusi yang sangat berharga kepada generasi muda di Tanah Air bahwa narkoba selain berdampak pada aspek hukum juga berdampak pada persoalan medis dan spikis.
Menghimbau pada generasi muda di Tanah Air agar selalu waspada dan berhati-hati terhadap masuknya narkoba ke wilayah/lingkungan/sekolah.
D. Metode Penyuluhan
Ceramah umum, untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi dan menyebabkan orang dapat kecanduan narkoba.
Demonstrasi, karena cara penyajian pelajaran dengan memperagakan dan mempertujukkan kepada sasaran suatu proses, situasi/benda tertentu yang sedang diberitahukan baik dalam bentuk sebenarnya maupun dalam bentuk tiruan yang dipertunjukkan oleh sumber.
Metode tanya jawab karena berusaha menanyakan kepada sasaran apakah telah mengetahui fakta-fakta yang terjadi pada sikorban narkotika.
BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan.
Pada materi penyuluhan ini maka kami dapat simpulkan bahwa :
1. Setiap orang yang sudah kecanduan narkoba maka akan berakibat fatal terhadap organ-organ tubuh mereka.
2. Apabila menggunakan terus menerus selama satu bulan atau lebih maka akan menjurus pada gejala yang dapat menyakiti diri sendiri sampai bunuh diri.
3. Dan pada wanita yang mengkomsumsi obat terlarang dapat berakibat bagi kelangsungan hidup begitupun pada keturunannya.
B. Saran
Kegiatan pencegahan penyalah gunaan narkotika dan zat adiktif sebaiknya ditindaklanjuti dengan berbagai pelatihan, misalnya pelatihan efektif dengan suami dan putra/putri, pelatihan menangani komplik keluarga, pelatihan b/d percaya diri atau pelatihan lainnya sesuai keb.
Dan dalam pembuatan makalah ini kami sangat membutuhkan saran dan kritik dari para pembaca serta diharapkan dapat bermanfaat, dan dapat diterima dan dapat dijadikan ajuan pembelajaran buntuk kita semua agar kami tidak hanya membuat makalah ini tapi juga diharapkan mampu menghindarkan kita dari penggunaan narkotika yang banyak menyerang dinegara kita ini.
DAFTAR PUSTAKA
Tika managemen, Saturday, 01 agustus 2009
Massofa.wordpress.com
Gudang makalah. Blogspot.com
Yayasan asa bangsa, program bakti sosial.
Psikologi Bhayangkara’s Blog.
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Dewasa ini, narkoba sudah mulai merambak keberbagai belahan dunia, khususnya Indonesia. Bahkan dari kalangan pemuda atau kalangan remaja sendiri telah menjadi korban dari zat adiktif tersebut. Marak sekali terjadi kematian akibat over dosis dari penggunaan zat tersebut.
Karena disini menjadi objek penderita adalah kaum remaja, maka bagi kita adalah rentang untuk mengalaminya. Karena dari sisi terdekat baik dari sahabat dan teman sekeliling kita justru menjadi distributor dalam penyebaran narkotika tersebut. Hanya berawal dari mencoba dan dengan harga gratis, dapat memicu terjadinya kecenderungan untuk mencoba dan mencoba terus,jika sikorban telah merasa untuk mengkomsumsi obat-obatan tersebut secara terus menerus , maka sikorban akan mencari biaya hanya untuk membeli obat tersebut, berapapun harganya dan apapun caranya. Dan ini juga dapat memicu terjadinya kriminalitas. Oleh karena itu, kita sebagai remaja harus sigap dan siap untuk mencegah masuknya narkoba kedalam lingkungan pergaulan disekeliling kita
B. Permasalahan
Adapun masalah yang ditinjau dan dianalisis adalah antara lain :
1. Perngertian narkoba
2. Jenis-jenis narkoba
3. Konsep penyuluhan
C. Tujuan
Karya ilmiah ini kami buat berdasarkan sumber-sumber yang jelas dengan tujuan supaya kita dapat menghindari pengaruh narkoba serta juga dapat memperjelas pandangan kita terhadap narkoba.