Membaca untuk Memahami

Read it More

Membaca jangan hanya membaca, namun harus dapat memahami isi dari apa yang dibaca, Berikut saya postingkan Langkah-langkah untuk memahami buku yang Anda Baca.

Kesuksesan kita membaca bukanlah diukur dari banyaknya buku yang dibaca, melainkan dari banyaknya informasi atau pengetahuan yang berhasil kita peroleh. Banyak orang membaca namun tidak berhasil menambah ilmu pengetahuan yang dimilikinya.
Ada banyak teknik membaca yang efektif, salah satunya adalah SQ3R, survey, question, read, recite, review. Dengan menggunakan SQ3R untuk membaca buku, Anda bisa mendapatkan manfaat maksimal dari waktu membaca Anda. Sistem ini dikemukakan oleh
Francis P. Robinson pada tahun 1946, dalam bukunya Effective Study.

Survey – Lakukan Survei
Survei dimaksudkan untuk mengenal apa yang akan Anda baca sebelum membacanya secara keseluruhan. Membantu Anda mengambil kesimpulan apakah informasi yang
dikandungnya bermanfaat atau menjawab kebutuhan bagi Anda atau tidak. Anda bisa melakukannya dengan membaca judul, daftar isi, daftar gambar/tabel, membaca
pengantar, baca ringkasan, dan apendiks.

Question – Buat Pertanyaan
Buatlah pertanyaan seputar hal-hal yang Anda survey. Apakah jawabannya akan menjawab kebutuhan Anda membaca buku tersebut atau tidak.

Read – Baca
Bacalah dan temukan jawaban atas pertanyaanpertanyaan yang Anda temukan sebelumnya. Perhatikan penekanan-penekanan yang terdapat dalam buku, misalnya huruf tebal, garis bawah, atau huruf miring. Kurangi kecepatan Anda ketika membaca hal-hal yang sulit, misalnya membaca persamaan matematika. Jangan ragu untuk mengulang membaca bagian yang masih kurang dimengerti.

Recite – Lafalkan
Setiap selesai membaca satu bagian, jangan lupa untuk melafalkan bagian-bagian penting yang Anda tangkap. Anda bisa berpura-pura menjelaskannya ke orang lain, setelah itu
tuliskan pokok-pokok penting tersebut dengan menggunakan kata-kata Anda sendiri.

Review – Tinjau Kembali
Setelah semuanya selesai Anda baca, silakan tinjau kembali apa saja yang Anda peroleh. Meninjau ulang ini bisa Anda lakukan dengan membaca kembali bagian-bagian penting atau menambah poin-poin catatan Anda. Satu cara yang sangat bagus untuk meninjau pokok-pokok informasi yang Anda peroleh adalah dengan mendiskusikannya dengan kawan Anda.

Thankss all













.